Example 325x300

RSUD Bangil Gelar Seminar Peringatan Hari Pekan ASI Sedunia; Dengan Tema “Memperkecil Kesenjangan”

ScdNews
11 Agu 2024 00:12
3 menit membaca

PASURUAN, ScdNews.id – RSUD Bangil Pasuruan dalam rangka memperingati Pekan Menyusui Sedunia, seminar kesehatan dengan tema “Memperkecil Kesenjangan: Dukungan Menyusui untuk Semua” telah sukses diselenggarakan pada Rabu, (7/8/24).

Acara ini berlangsung di Ruang Jupiter, Gedung Management lantai 3 RSUD Bangil dan dihadiri oleh termasuk tenaga medis, KIMI (Komunitas Ibu Menyusui Indonesia)

Seminar ini mengangkat isu pentingnya memberikan dukungan menyusui yang merata bagi semua ibu, tanpa memandang latar belakang sosial, maupun ekonomi.

Dengan narasumber oleh dr. Deanty Ayu, Sp.A, yang membawakan materi yang bertema Dukungan menyusui untuk semua, Yulis Rahmawati, M.Si., M.Psi., Psikolog yang membawakan materi Menjaga Mental Ibu Menyusui, dan dr. Darmi Sapto K., M.H.Kes yang membawakan materi Layanan RSUD Bangil yang menjadi narasumber dalam acara ini.

Acara ini terdiri dari 3 sesi pemaparan materi. Para peserta juga diberikan kesempatan untuk berpartisipasi dalam sesi tanya jawab dengan para ahli, serta mendapatkan materi edukasi yang telah di berikan oleh para nasrasumber untuk menghadapi berbagai kendala yang akan mungkin muncul. Tidak hanya materi saja yang didapatkan, dalam acara ini.

RSUD Bangil juga menyediakan layanan konsultasi gratis bersama Konselor ASI, sehingga peserta dapat menceritakan kendala saat menyusui. Acara ini mendapat support dari beberapa sponsor seperti Nay’s Baby Spa yang memberikan 5 voucher treatment gratis, Bank BSI memberikan 20 doorprize yang berisikan kebutuhan bayi dan Bank Jatim mensupport 15 doorprize untuk ikut memeriahkan acara ini.

Pekan Menyusui Sedunia tahun ini menekankan kepada ibu menyusui dalam memberikan dukungan yang komprehensif bagi ibu menyusui. Di akhir acara, seluruh peserta sepakat untuk meningkatkan upaya bersama dalam memperkecil kesenjangan dan memastikan bahwa semua ibu memiliki akses kedukungan yang memadai dalam proses menyusui.

dr. Darmi Sapto K., M.H.Kes menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam acara ini. “Saya sangat bangga dengan semangat dan antusiasme ibu-ibu yang sudah hadir di acara seminar ini. Dukungan menyusui adalah tanggung jawab kita sebagai ibu, dan seminar ini adalah langkah awal yang penting dalam memperkuat komitmen kita untuk memastikan semua ibu mendapatkan menjalani masa menyusui dengan rasa penuh kasih sayang. Dengan acara ini, kami berharap bisa memotivasi lebih banyak orang untuk terlibat aktif dalam gerakan menyusui ini” ujarnya.

Menyusui adalah hak setiap ibu dan anak, serta merupakan pondasi penting bagi kesehatan jangka panjang. Oleh karena itu, sangat penting bagi kita semua tenaga kesehatan, komunitas, dan keluarga untuk memberikan dukungan menyusui yang inklusif dan merata tanpa memandang latar belakang sosial, dan ekonomi. Melalui dukungan yang berkelanjutan dan penuh empati, kita dapat memperkecil kesenjangan yang ada dan memastikan bahwa setiap ibu memiliki akse. (Ika/Red) 

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

xExample 325x300